Subscribe:

Rabu, 23 Maret 2011

Pesona Gunung Gambar

Gunung gambar terletak kurang lebih ± 30 km dari kota Wonosari, tepatnya di kecamatan Ngawen. Bersama temen – temen kami berangkat dari Nglipar, tempat menginap semalam di rumah banun. Dari Nglipar ditempuh perjalanan sekitar 30 menit, hingga sampai di rumah danang, untuk menitipkan motornya erwin. Dari rumahnya danang langsung menuju ke Gunung Gambar. Yah jalannya lumayan bagus, tapi saat masuk ke lokasinya, jalannya agak hancur. Dari situ kami langsung naik ke gunung gambar dengan tanjakan yang lumayan curam sekitar 3 km lebih. Tapi perjalanan pagi itu tidak sia – sia, sampai di atas kami disambut dengan pemandangan yang cantik dengan dihadiri saat – saat sunrise.

gunung merapi dan merbabu dilihat dari puncak gunung gambar

Disitu kami hanya membayar parkir motor dan biaya masuk yang semuanya sekitar rp 22.000, termasuk sangat murah dengan rombongan 10 orang lebih. Motor dijamin aman karena dititipkan dirumah salah satu penduduk di situ.

Di sana terdapat 3 puncak, yang masing – masing ada pendoponya, tetapi yang paling timur tidak ada pendoponya, karena puncaknya diselimuti batu. Untuk naik ke puncak kita bisa jalan kaki, tidak terlalu jauh dari tempat kita menitipkan motor tadi. Saat sampai kepuncak, di utara kita dapat melihat pemandangan kota Klaten, Sukoharjo dan Solo. Di selatan kita dapat melihat kota wonosari, nglipar, ngawen dan kota lainnya. Dari situ kita bisa melihat 3 gunung berapi, di sebelah utara ada gunung Merapi dan Merbabu yang nampak terlihat jelas, dan di sebelah timur kita dapat melihat gunung Lawu yang nampak indah.

Sesekali saat di puncak sering di lewati kabut yang agak mengganggu penglihatan kita, tetapi hanya sebentar. Saat menjelang siang kabutnya sudah tidak ada. Menarik bukan, rugi deh kalau gak ke Gunung Gambar, terutama di pagi hari. hemzzz..... pemandangannya sangat eksotik, cocok bagi temen – temen yang bawa pacarnya... hehehehe

Tidak ada komentar:

Posting Komentar